Download Aplikasi E-Faktur Pajak x64 bit Tanpa Error

Download Aplikasi E-Faktur Pajak x64 bit
Persiapan dalam Penggunaan Aplikasi e-faktur Pajak

aplikasi e-faktur pajak – Penjelasan terkait e-faktur ini akan membahas tentang :
  • Cara mendapatkan aplikasi e-faktur pajak
  • Spesifikasi komputer yang digunakan untuk menjalankan aplikasi e-faktur pajak
  • Link download aplikasi e-faktur pajak terbaru
  • Persiapan yang diperlukan untuk menjalankan aplikasi e-faktur pajak
  • Pengertian Sertifikat elektronik pajak
  • Fungsi Sertifikat elektronik
  • Pengertian akun PKP
  • Fungsi akun PKP
  • Cara mendapatkan sertifikat elektronik dan syarat permohonan sertifikat elektronik pajak.

Persiapan untuk membuat e-faktur

Yang dibutuhkan untuk membuat e-faktur adalah sebagai berikut :
  1. Telah memiliki Sertifikat Elektronik
  2. Menyiapkan komputer
  3. Terhubung dengan jaringan internet baik direct connection ataupun proxy
  4. Menyiapkan password permintaan nomor seri faktur pajak (e-NOFA)
  5. Menyiapkan username penandatangan faktur pajak
  6. Menyiapkan nomor seri faktur pajak yang telah didapatkan dari KPP atau dari website DJP
  7. Menyiapkan data transaksi faktur pajak atau menyiapkan data impor sesuai manual user aplikasi.

Spesifikasi komputer yang digunakan untuk aplikasi e-faktur

Untuk menjalankan aplikasi e-faktur di komputer, dibutuhkan komputer dengan spesifikasi minimal sebagai berikut :
  • Processor Dual Core,
  • RAM 3Gb,
  • Harddisk dengan sisa kuota penyimapan minimal 50 Gb,
  • Kartu VGA dengan minimal resolusi layar 1024×768,
  • Mouse,
  • Keyboard
  • Perangkat Lunak berupa Sistem Operasi : Linux / Mac OS / Microsoft Windows,
  • Versi Java minimal 1.7, dan
  • aplikasi Adobe Reader.
Download Aplikasi E-Faktur Pajak x64 bit


EmoticonEmoticon