Showing posts with label Kesehatan. Show all posts
Showing posts with label Kesehatan. Show all posts

Obat Methylprednisolone

Methylprednisolone adalah obat yang cukup sering diresepkan oleh dokter untuk mengatasi berbagai macam penyakit, mulai dari radang tenggorokan hingga rematik. Sebab, methylprednisolone adalah obat golongan kortikosteroid yang memang dianggap efektif untuk mengatasi kondisi peradangan.


Obat ini juga sering digunakan untuk mengatasi berbagai kondisi lain, mulai dari lupus, psoriasis, kelainan kelenjar tubuh, hingga alergi. Methylprednisolone juga bisa digunakan untuk menyembuhkan kelainan sel darah dan sistem saraf.Methylprednisolone hanya bisa didapatkan dengan menggunakan resep dokter. Biasanya, dokter akan meresepkan obat ini apabila Anda mengalami gejala-gejala peradangan seperti bengkak, nyeri, dan area sakit terlihat kemerahan.

Bagaimana cara mengonsumsi methyprednisolone?

Obat ini paling banyak tersedia dalam bentuk tablet yang bisa diminum dengan air atau dicampurkan pada makanan. Dosis penggunaannya bisa berbeda-beda tiap orangnya, tergantung dari kondisi penyakit masing-masing. Begitu juga dengan lama waktu dan frekuensi konsumsi. Sehingga, Anda perlu benar-benar memperhatikan instruksi dari dokter.Beberapa orang diinstruksikan untuk mengonsumsi dosis yang sama setiap harinya. Namun, beberapa orang lainnya harus menambah atau bahkan mengurangi dosis setiap harinya. Sehingga, apabila ada instruksi yang kurang jelas, lebih baik hubungi dokter sebelum melanjutkan konsumsi obat ini.Jangan menambah dosis atau frekuensi minum obat di luar anjuran dokter. Sebab, hal tersebut tidak akan mempercepat penyembuhan dan justru akan meningkatkan risiko munculnya efek samping.Anda juga tidak disarankan untuk langsung menghentikan penggunaan obat ini tanpa anjuran dari dokter. Karena, penghentian konsumsi obat ini secara tiba-tiba bisa menyebabkan gejala putus obat, seperti :
  • Lemas
  • Penurunan berat badan
  • Mual
  • Nyeri otot
  • Sakit kepala
  • Tubuh terasa lelah

Waspadai efek samping methylprednisolone

Methylprednisolone sebenarnya adalah salah satu obat yang tidak menyebabkan kantuk. Oleh sebab itu, obat ini sering menjadi pilihan terutama untuk mengobati orang yang aktif dan butuh tenaga di siang hari. Namun di balik keunggulannya, obat ini tetap memiliki efek samping yang perlu diwaspadai, seperti:
  • Pusing
  • Mual dan muntah
  • Kenaikan berat badan
  • Perubahan perilaku
  • Masalah kulit seperti jerawat
  • Lebih cepat haus
  • Infeksi
  • Peningkatan tekanan darah
  • Otot menjadi lemah
  • Depresi
Jika gejala di atas terjadi dalam tingkatan yang masih ringan, maka kondisi ini akan reda dengan sendirinya dalam hitungan hari atau minggu. Namun jika efek samping di atas tidak kunjung reda, sebaiknya segera kembali berkonsultasi ke dokter.Selain gejala di atas, kondisi ini juga bisa menyebabkan efek samping yang lebih serius, seperti:
  • Alergi, dengan gejala berupa kemerahan di kulit, gatal-gatal, dan pembengkakan di wajah, bibir, dan lidah
  • Perubahan suasana hati yang ekstrem, seperti psikosis
  • Gangguan penglihatan, nyeri di mata, dan mata terlihat lebih keluar (melotot)
  • Susah buang air kecil
  • Infeksi yang disertai demam, sakit tenggorokan, bersin, dan batuk
  • Pembengkakan di kaki dan tangan
  • Luka yang tidak kunjung sembuh
  • Menurunnya kadar kalium dalam darah yang memiliki gejala seperti lemas dan detak jantung tidak teratur
  • Gangguan hormon
Efek samping serius dari konsumsi methyprednisolone jarang terjadi. Selain itu, tidak semua orang yang mengonsumsinya, akan mengalami efek samping yang sama.

Hal penting tentang methylprednisolone yang perlu diperhatikan

Sebelum mengonsumsi obat ini, ada beberapa hal penting yang perlu Anda perhatikan, yaitu:
  • Jangan minum obat ini jika memiliki infeksi jamur di area manapun di tubuh.
  • Beritahukan pada dokter yang merawat tentang riwayat kesehatan dan pengobatan Anda secara lengkap.
  • Methylprednisolone bisa memengaruhi tingkat keparahan jenis penyakit tertentu dan efektivitas beberapa jenis obat apabila dikonsumsi bersamaan.
  • Obat golongan kortikosteroid bisa melemahkan sistem imun dan membuat Anda menjadi lebih mudah terserang infeksi atau memperparah infeksi yang sudah diderita.
  • Beritahukan pada dokter apabila Anda menderita infeksi tertentu selama beberapa minggu terakhir.
  • Selama mengonsumsi methylprednisolone, hindari berdekatan dengan orang yang sedang menderita infeksi atau penyakit menular.
  • Jangan menerima vaksin yang menggunakan virus hidup selama mengonsumsi obat ini. Sebab, efektivitas vaksin akan berkurang dan jadi tidak maksimal melindungi tubuh.
  • Saat mengonsumsi obat ini dan harus berobat karena sebab lain, pastikan dokter yang merawat, mengetahui Anda sedang mengonsumsi kortikosteroid.
Setelah mengetahui lebih jauh mengenai seluk beluk obat methylprednisolone, Anda diharapkan dapat lebih tertib mengikuti aturan pakai yang dianjurkan dokter. Jangan membeli obat ini tanpa resep dan mengonsumsinya tanpa ada instruksi dari dokter.
Read More

Penyebab Seseorang menjadi Hilang Ingatan

Kehilangan ingatan adalah masalah yang banyak dialami oleh kebanyakan orang sampai taraf tertentu. Seringkali itu adalah lupa/hilang ingatan jangka pendek yang kadang-kadang mengganggu aktivitas sehari-hari. Dibalik itu ada banyak penyebab hilang ingatan, beberapa diantaranya akan di ulas dibawah ini :
  1. Pengobatan. Sejumlah obat resep maupun yang dijual bebas bisa memengaruhi daya ingat atau menyebabkan hilang ingatan. Obat-obat yang dicurigai jadi pelakunya ialah obat antidepresan, antihistamin, anti-kecemasan, relaksasi otot, penenang, dan obat-obat pereda nyeri yang biasa diberikan setelah operasi.
  2. Alkohol, Tembakau, dan Penggunaan Obat. Minum alkohol berlebihan telah lama diketahui sebagai penyebab hilang ingatan. Merokok memengaruhi daya ingat dengan mengurangi jumlah oksigen yang masuk ke otak. Berbagai studi memperlihatkan bahwa perokok lebih sulit mengingat nama daripada non perokok. Sementara itu, obat-obatan terlarang dapat mengubah zat-zat kimia otak sehingga membuatnya sulit untuk mengingat memori.
  3. Kurang Tidur. Jumlah waktu maupun kualitas tidur amat penting untuk ingatan Anda. Tidur terlalu sedikit atau sering terbangun malam hari dapat menyebabkan kelelahan yang mengurangi kemampuan Anda untuk memperkuat dan mengambil informasi dari suatu ingatan.
  4. Stres dan Depresi. Menjadi depresidapat menyulitkan Anda untuk berkonsentrasi dan fokus, sehingga memengaruhi daya ingat. Stres dan kecemasan juga bisa membuyarkan konsentrasi. Ketika Anda merasa tertekan dan otak banyak pikiran, kemampuan Anda untuk mengingat jadi jauh berkurang. Stres yang disebabkan trauma emosi juga bisa memicu hilang ingatan.
  5. Kekurangan Nutrisi. Asupan nutrisi yang baik—termasuk lemak dan protein yang berkualitas baik—penting agar otak berfungsi dengan semestinya. Kekurangan vitamin B1 dan B12 khususnya dapat memengaruhi memori.
  6. Cedera Kepala. Seperti skenario di awal artikel, benturan keras ke kepala—akibat terjatuh atau kecelakaan, misalnya—dapat mencederai otak dan menyebabkan hilang ingatan jangka pendek maupun panjang. Meski begitu, ingatan biasanya akan pulih secara perlahan.
  7. Stroke. Stroke bisa menyebabkan hilang ingatan jangka pendek. Orang yang pernah terserang stroke mungkin bisa dengan jelas mengingat kenangan masa kecil tapi kesulitan ketika harus mengingat menu makanan yang baru saja dimakannya.
Read More

Bahaya Narkoba Flakka Mengubah Seseorang Menjadi Zombie

Flakka merupakan senyawa kimia aktif yang berasal dari nama alpha-PVP yang kini menjadi narkoba jenis baru. Flakka mulai dikenal setelah sejumlah video beredar di sosial media yang memperlihatkan efek mengerikan terhadap penggunanya. Paling mengerikannya ternyata para pengguna flakka mengalami perilaku agresif, brutal bahkan berbahaya tanpa sebab yang pasti.
Seorang netizen sempat mengatakan jika flakka kini sudah banyak digunakan oleh para pemuda di Amerika. Awalnya seperti sejumlah bahan narkoba lain flakka merupakan obat-obatan yang digunakan sebagai pengobatan medis namun kini obat-obatan tersebut sudah banyak disalahgunakan bahkan sampai diproduksi secara massal di tempat-tempat terpencil di sejumlah Negara. Selain untuk pengobatan flakka yang umumnya dijual dalam bentuk Kristal juga sering digunakan pada rokok elektrik, namun kini banyak orang sudah menyalahgunakannya. Seperti apa efek mengerikan flakka. berikut ini efek seseorang mengkonsumsi Narkoba Flakka :



Efek yang sangat cepat dan Mematikan
Menurut beberapa media internasional, narkoba jenis ini sebenarnya bukanlah narkoba jenis baru karena diketahui flakka dulu sering digunakan para gelandangan di Amerika Serikat. Penggunaan flakka sendiri awalnya untuk membantu mereka merasa tenang dari semua beban hidup apalagi dulunya flakka hanya dibanderol sekitar 4 sampai 5 dollar Amerika sepaketnya. Namun kini narkoba yang satu ini justru mulai disebarluaskan, alasannya pun sama karena murah dan efeknya yang hampir sama dengan narkoba jenis lainnya.
Tapi tidak banyak yang menyangka jika narkoba jenis flakka justru punya efek jangka panjang yang sangat mengerikan. Tidak hanya bagi mereka para pecandu tapi juga bagi mereka yang sekedar coba-coba. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh badan narkotika Amerika, menurut keterangan sejumlah pakar flakka termasuk dalam 5 jenis narkoba paling berbahaya. Bagaimana tidak flakka mengandung senyawa kimia aktif yang dapat mempengaruhi semua fungsi tubuh dengan cepat hingga dapat membunuh penggunanya dalam beberapa hari.

Merusak Organ Tubuh dengan Cepat
Beberapa pakar kesehatan yang bekerja di badan obat-obatan di Amerika menjelaskan jika mengkonsumsi flakka dalam jumlah yang kecil dapat menimbulkan pengaruh yang sangat kuat pada organ tubuh. Bayangkan jumlah yang paling kecil saja efeknya mengerikan apalagi jika dosisnya dinaikkan?
Para pakar tersebut menjelaskan jika dosis flakka dinaikkan meski itu hanya ibaratnya 0,01 persen maka flakka kan menyebabkan efek mengerikan pada organ. Salah satu organ yang paling terpengaruh adalah otak. Hal tersebut pun terbukti dari berbagai kasus yang melanda Amerika, dari berbagai kasus para pengguna flakka hanya membutuhkan waktu beberapa menit untuk mengalami sebuah kejadian yang mengerikan.

Membuat Pemakainya Bertingkah Layaknya Orang Gila
Pihak kepolisian di Amerika sering menyebut para pengguna flakka sebagai orang gila. Hal tersebut ternyata bukan hanya sekedar ungkapan semata karena faktanya flakka memang dapat membuat penggunanya bertingkah layaknya orang gila. Pasalnya dalam beberapa menit setelah mengkonsumsi flakka para penggunanya langsung mengalami perubahan emosi yang mengerikan. Mulai dari marah-marah, menangis, tertawa bahagia sampai jadi agresif terhadap orang lain.

Membuat Pemakainya Melukai Diri Sendiri
Penggunaan narkoba selama ini memang dikenal dapat menyebabkan efek buruk bagi penggunanya. Tapi para aktivis anti narkoba di Amerika justru memandang flakka lebih dari itu. Bagi mereka flakka tidak hanya akan menyebabkan dampak buruk tapi lebih pada efek yang sangat mengerikan.
Salah satunya adalah membuat para pengguna narkoba jenis flakka jadi gemar menyakiti dirinya sendiri. Berbeda dengan beberapa jenis narkoba yang sudah umum seperti membuat mereka terus tertawa tanpa alasan jelas, nge-fly seperti istilah anak muda atau bahkan penuh energi. Sementara para pengguna flakka justru suka menyakiti dirinya sendiri seperti pada video di bawah ini.
Terlihat sejumlah pengguna flakka bisa menjadi sangat tidak terkendali, mereka kadang menabrakkan dirinya ke dinding, kaca mobil hingga berbagai perilaku brutal lainnya. Para pakar menjelaskan jika hal tersebut ternya karena senyawa kimia sudah menguasai otak penggunanya yang membuat senyawa tersebut mengirimkan berbagai “perintah” pada kerja tubuh yang mengerikan.

Penyimpangan Perilaku
Senyawa kimia yang begitu kuat mempengaruhi organ tubuh tidak hanya membuat para penggunanya melakukan aksi-aksi brutal saat melukai dirinya sendiri. Karena ternyata selain bisa bertingkah laku seperti orang gila sampai menabrakkan tubuhnya di dinding tanpa rasa sakit sekalipun narkoba jenis ini juga akan membuat para penggunanya mengalami penyimpangan seksual. Bahkan ternyata seperti yang dilansir dari beberapa media internasional, sejumlah pengguna flakka juga sempat ditemukan sedang berhubungan badan dengan pohon. Mirisnya saat ditemukan oleh aparat kepolisian alat kelamin mereka terluka parah. Selain itu ada seorang pengguna flakka yang akhirnya harus dilumpuhkan pihak kepolisian setelah ia mengaku iblis dan ingin melukai beberapa orang.

Read More

Penyebab Penyakit Maag

Penyakit maag yang ringan pun tidak bisa diabaikan karena jika diabaikan bisa meningkat menjadi maag kronis dan juga maag akut karena perluasan luka di dalam lambung sehingga penyakit maag semakin parah. ada faktor penyebab penyakit maag atau awal mulanya luka di lambung, atau pun menyebabkan penyakit maag sering kambuh. berikut di bawah ini beberapa faktor penyebab penyakit maag :
  1. Telat makan, faktor penyebab penyakit maag bisa dari pola makan yang tidak teratur, atau sering telat makan. Karena telat makan bisa menyebabkan gangguan kesehatan pada lambung yang jika sering terulang bisa memicu munculnya tukak lambung atau pun penyakit maag. Maka dari penting sekali menjalani pola makan yang teratur agar tidak akan ada gangguan kesehatan tubuh seperti maag yang akan terjadi.
  2. Infeksi bakteri, faktor penyebab penyakit maag bisa dari luar tubuh, sebab dari bakteri yang masuk ke lambung. Bakteri hidup dimana mana termasuk di lingkungan hidup, dan bisa masuk ke dalam tubuh untuk menimbulkan suatu penyakit apabila bakteri menginfeksi tubuh. salah satu gangguan kesehatan yang bisa terjadi yakni penyakit maag, jika bakteri masuk ke dalam lambung. Masuknya bakteri ke dalam lambung bisa dari makanan dan juga di dukung oleh daya tahan tubuh yang lemah, maka dari itu tidak sedikit orang yang menderita penyakit maag karena rentan di infeksi oleh bakteri yang ada disekitar.
  3. Efek samping obat obatan, yang dapat juga bisa menjadi faktor penyebab penyakit maag yaitu karena efek samping obat kimia. sebenarnya menggunakan obat kimia tidak terlalu baik untuk tubuh tetapi karena kelebihannya bisa cepat mengatasi gangguan kesehatan atau pun penyakit sehingga obat kimia ini sering di gunakan. tetapi apabila penyakit ringan saja sebaiknya gunakan obat herbal saja karena obat kimia bisa memberikan efek samping penyakit atau gangguan kesehatan tubuh. salah satu efek samping yang bisa di dapatkan jika menggunakan obat kimia yaitu penyakit maag terutama obat aspirin, oleh sebab itu faktor penyebab penyakit maag karena efek samping obat.
  4. Kafein, jika tidak ingin memiliki luka pada lambung sebaiknya tidak terlalu banyak makan coklat atau pun kopi, sebab coklat dan kopi memiliki kandungan kafein di dalamnya yang bisa menyebabkan penyakit maag atau naiknya asam lambung. Maka dari itu faktor penyebab penyakit maag bisa dikarenakan sering mengkonsumsi kafein.
  5. Alkohol, sama halnya dengan kafein, alkohol pun bisa menjadi faktor penyebab penyakit maag, karena kandungan di alkohol pun tidak baik untuk kesehatan lambung dan bagian tubuh lainnya. begitu pula dengan minuman yang mengandung soda juga tidak baik jika di konsumsi terlalu sering.
  6. Stress, faktor penyebab penyakit maag bisa juga dikarenakan stress sebab stress akan membahayakan kesehatan fisik juga. stress bisa menyebabkan naiknya asam lambung yang nantinya akan mengikis dinding lambung juga. maka dari itu beban pikiran berat sebaiknya di ungkapkan atau pun belajar mengelola stress agar tidak membahayakan kesehatan lambung dan tubuh lainnya juga.
  7. Makanan pemicu asam lambung, faktor penyebab penyakit maag bisa dari produksi asam lambung yang selalu banyak atau pun karena meningkatnya asam lambung. Maka dari itu makanan yang menyebabkan asam lambung naik pun juga bisa menjadi pemicu maag yang sebaiknya tidak dimakan terlalu sering atau pun di makan terlalu banyak.
Jika menderita penyakit maag, maka pada saat maag kambuh bisa merasakan sakit di bagian ulu hati atau pun perut, nyeri dan juga panas bercampur jadi satu ketika maag kambuh akan sangat menyiksa tentunya, bahkan ada penderita maag yang jika sedang kambuh tidak dapat melakukan banyak aktivitas. Selain itu, untuk mengeluarkan udara pun akan sulit sehingga perut kembung juga gejala maag yang bisa dialami juga. maka dari itu sebaiknya mengobati maag dengan menggunakan obat herbal maag yang lebih aman dan lebih mudah di gunakan. atur pola makan teratur dan juga konsumsi makanan makanan yang sehat bisa membantu mengatasi penyakit maag.
Read More

Gejala Penyakit Diabetes Mellitus

Mengenali gejala diabetes tipe satu pada anak tak selalu mudah karena gejala-gejalanya sering disalah artikan sebagai penyakit flu. Selain itu gejala yang timbul terkadang baru muncul setelah penyakit berjalan cukup panjang.

Anak dengan diabetes tipe 1 biasanya memiliki gejala awal sebagai berikut:


1. Sering Buang Air Kecil
Hal ini terjadi karena ginjal ingin membersihkan kelebihan glukosa dalam sirkulasi darah. Anak jadi lebih sering buang air kecil dan dalam jumlah yang besar. Mengompol juga bisa menjadi gejala adanya diabetes, terutama jika sebelumnya anak tak pernah mengompol.


2. Sering Haus dan Banyak Minum
Karena banyak cairan yang dikeluarkan, anak menjadi gampang haus.


3. Berat Badan Menurun
Tubuh tidak lagi bisa memproses glukosa untuk energi dan mulai memecah otot dan cadangan lemak untuk menghasilkan energi bagi sel-sel yang lapar. Karenanya meski nafsu makan anak normal tetapi berat badannya sulit naik.


4. Mudah lelah
Anak tampak kelelahan karena tubuhnya tidak mampu memproses glukosa untuk energi.


Gejala-Gejala Diabetes Tahap Lanjut


Diabetes tipe 1 umumnya terjadi pada anak-anak dan remaja meskipun pada dasarnya dapat terjadi pada usia berapapun. Diabetes tipe 2 yang merupakan tipe yang paling umum dapat terjadi pada usia berapapun dan sering dapat dicegah.


1. Berat badan turun dengan cepat
Buat penderita diabetes, jangan senang dulu jika berat badan Anda turun dengan cepat. Ini bukan diakibatkan karena diet yang sukses, namun lebih disebabkan karena pankreas mulai rusak. Pankreas memiliki tugas memproduksi insulin yang digunakan mengolah glukosa menjadi sumber energi. Karena pankreas pada penderita diabetes gagal mengolah gula menjadi energi, maka terjadilah resistensi insulin. Tubuh kemudian akan mencari sumber energi alternatif dengan membakar cadangan lemak dalam tubuh. Jika cadangan lemak habis, maka sasaran selanjutnya adalah otot. Akibatnya bobot tubuh akan terus menyusut.


2. Sering Kesemutan
gejala ini terjadi karena pembuluh darah yang rusak, sehingga darah yang mengalir di ujung–ujung saraf pun berkurang.


3. Luka yang sulit sembuh
Ini adalah efek lain dari kerusakan pembuluh darah dan saraf selain kesemutan. Kerusakan ini mengakibatkan penderita diabetes tidak merasakan sakit jika mengalami luka. Mereka bahkan kadang tidak sadar telah terluka. Gabungan kadar gula darah yang tinggi dan tidak adanya rasa nyeri, maka luka yang awalnya kecil dapat membesar menjadi borok dan bahkan membusuk. Jika sudah sampai tahap ini, amputasi merupakan satu-satunya jalan keluar atau solusi untuk menyembuhkannya
Read More

Berbagai Manfaat Kedelai Untuk Kesehatan

Kedelai atau kacang kedelai, adalah salah satu tanaman polong-polongan yang menjadi bahan dasar banyak makanan dari Asia Timur seperti kecap, tahu, dan tempe. Berdasarkan peninggalan arkeologi, tanaman ini telah dibudidayakan sejak 3500 tahun yang lalu di Asia Timur.

Kedelai merupakan sumber utama protein nabati dan minyak nabati dunia. Penghasil kedelai utama dunia adalah Amerika Serikat meskipun kedelai praktis baru dibudidayakan masyarakat di luar Asia setelah 1910.Berikut sejumlah manfaat kesehatan yang dapat Anda peroleh dari kedelai :

1. Antioksidan


Kedelai mengandung senyawa yang disebut isoflavon, di mana bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan. Senyawa ini bertanggung jawab untuk memperbaiki sel dan mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh polusi, sinar matahari dan proses tubuh yang normal.

2. Mengurangi resiko penyakit jantung

Protein dan isoflavon hadir dalam kedelai, membantu dalam mengurangi kolesterol LDL (kolesterol "jahat") serta penurunan kemungkinan pembekuan darah. Hal ini pada gilirannya, mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke. Penelitian menunjukkan, konsumsi susu yang mengandung 25 gram protein kedelai selama sembilan minggu mengakibatkan penurunan 5% kolesterol LDL rata-rata.

3. Mencegah kanker

Isoflavon bertindak sebagai agen antikanker yang melawan sel-sel kanker. Melindungi tubuh dari kanker hormon seperti itu dari rahim, payudara dan prostat.

4. Membalikkan efek endometriosis

Kedelai membantu dalam menunda aksi estrogen alami tubuh, yang bertanggung jawab untuk mengurangi atau mencegah rasa sakit selama periode menstruasi (perdarahan berat) dan gejala lainnya pada wanita.

5. Mencegah osteoporosis

Protein kedelai membantu dalam penyerapan yang lebih baik kalsium dalam tulang. Isoflavon yang hadir dalam makanan kedelai berfungsi untuk memperlambat kehilangan tulang dan menghambat kerusakan tulang yang pada gilirannya mencegah osteoporosis.

6. Mengatasi gejala menopause

Kandungan isoflavon pada kedelai membantu untuk mengatur estrogen. Penelitian telah menemukan bahwa isoflavon kedelai dapat mengurangi rasa panas pada badan (hot flushes) pada wanita menopause.

7. Memberi efek baik untuk diabetes dan sakit ginjal

Protein dan serat yang larut dalam kedelai, mengatur kadar glukosa darah dan filtrasi ginjal, dengan demikian mengendalikan diabetes dan penyakit ginjal.

8. Menjaga berat badan

Kandungan serat yang tinggi pada kedelai sebagai alat untuk manajemen (mengatur) berat badan. Ini adalah indeks glisemik rendah (GI) makanan yang mengatur gula darah dan fluktuasi insulin. Sehingga dapat membantu mengontrol rasa lapar. Hal ini akan sangat membantu Anda dalam proses penurunan berat badan.
Read More

Manfaat Daun Mahkota Dewa Untuk Kesehatan

Manfaat Daun Mahkota Dewa Untuk Kesehatan – Mahkota Dewa memiliki khasiat bagi kesehatan, tanaman ini berasal dari Papua sehingga banyak kalangan masyarakat yang kurang mengetahui adanya jenis tanaan ini, tetapi sebagian penduduk masyarakat mengetahuinya bahkan terdapat di wilayah lain yang bertanam Mahkota Dewa. Tentunya kandungan yang dimilikinya sangat baik sekali bagi kesehatan yaitu mengandung nutrisis sehingga di dalam daun Mahkota Dewa tersebut kaya akan manfaat serta berkhasiat. Buahnya berbentuk bulat yang mencapai 4 diameter. Warnanya yaitu hijau apabila di dalamnya keadaan mentah, sedang ketika matang maka warnanya merah.

Saat ini, banyak orang yang belum sepenuhnya memanfaatkan tanaman mahkota dewa sebagai tanaman obat. Hal itu dikarenakan banyak yang belum mengetahui apa saja manfaat mahkota dewa bagi kesehatan. Tidak hanya itu saja, masyarakat belum mau memanfaatkan mahkota dewa sebagai tanaman obat karena kadar racunnya yang tinggi. Masyarakat yang memiliki sedikit pengetahuan tentang tanaman ini tidak mau teracuni oleh tanaman tersebut. Asalkan masyarakat tahu bagaimana mengolah tanaman ini menjadi obat, masyarakat bisa memetik berbagai macam khasiat dari tanaman ini. Agar tidak teracuni, jangan melibatkan bagian biji mahkota dewa. Bagian biji inilah yang memiliki racun jika sampai diolah dan masuk ke dalam tubuh. salah satau manfaat daun mahkota dewa adalah  Bermanfaat Untuk Detoksifikasi 

Banyak orang yang mulai sadar pentingnya melakukan detoksifikasi. Detoksifikasi sangat bermanfaat bagi tubuh. Sayangnya, detoksifikasi baru bisa dilakukan oleh masyarakat menengah ke atas saja dikarenakan harga sekali detox yang mahal dan menguras isi dompet. Berikut ini adalah hal-hal yang berhubungan dengan detoksifikasi. Detok adalah proses pengeluaran racun yang mengendap di dalam tubuh. Racun yang tidak dikeluarkan bisa menyebabkan timbulnya berbagai macam penyakit di dalam tubuh. Kebanyakan racun mengendap di dalam usus, oleh sebab itulah orang yang tidak sering melakukan detox bisa terkena berbagai macam penyakit usus. Yang paling mengerikan adalah terjadinya kanker usus. Saat ini detok bisa dilakukan menggunakan tanaman mahkota dewa, kandungan alkaloidnya bermanfaat dalam detoksifikasi dalam tubuh.

Kandungan Mahkota Dewa
Banyak sekali khasiat yang dimiliki oleh Mahkota Dewa sebagai penyembuhan dari berbagai serangan penyakit. Karena di dalamnya terdapat kandungan yang alami dan tidak akan menimbulkan efek samping sedikitpun. Bahkan bagi masyarakat China sebenarnya jenis tanaman ini seringkali dijadikan sebagai ramuan pengobatan.

Mahkota Dewa memiliki sifat yang tunggal serta rantingnya berhadap-hadapan. Memiliki tangkai yang pendek serta menjorong dan lenset. Pada bagian ujungnya dan pangkal terlihat runcing dengan tepi daun yang rata. Nutrisi yang terkandung di dalamnya sangat baik sekali bagi kesehatan tubuh. Kandungan zat yang terdapat di dalamn Mahkota Dewa yaitu saponin, alkaloid, antihistamin, serta lignin polifenol. Kandungan tersebut sangat lah penting sekali bagi tubuh yang memiliki serangan-serangan penyakit. Semua zat yang terdapat di dalam Mahkota Dewa memiliki peran yang aktif dalam berbagai pengobatan untuk segala macam penyakit yang menghinggapi manusia. Maka dari itu jelas sekali bukan kandungan yang dimiliki untuk berbagai jenis penyakit. Untuk memperjelas sebagai berikut nih khasiat daun Mahkota Dewa. Sesudah anda mengetahui kandungan yang terdapat di dalam daun Mahkota Dewa, maka jelas tidaklah diragukan lagi mengenai khasiat di dalamnya yang dapat menyembuhkan segala penyakit pada tubuh, berikut manfaat daun Mahkota Dewa.
  1. Dapat menangkal anti bakteri.
  2. Dapat meningkatkan daya tahan atau kekebalan terhadap tubuh serta vitalitas.
  3. Mengurangi kadar gula yang tinggi
  4. Mengurangi terjadinya penggumpalan darah.

Anti alergi.
Sebagai pelawan syahwat, alergi, tumor, disentri.
Dapat mengobati sakit liver, jantung, serta kanker.

Read More

Mengenal Penyakit Kejiwaan Autisme

Autisme adalah kelainan perkembangan sistem saraf pada seseorang yang kebanyakan diakibatkan oleh faktor hereditas dan kadang-kadang telah dapat dideteksi sejak bayi berusia 6 bulan. Deteksi dan terapi sedini mungkin akan menjadikan si penderita lebih dapat menyesuaikan dirinya dengan yang normal. Kadang-kadang terapi harus dilakukan seumur hidup, walaupun demikian penderita Autisme yang cukup cerdas, setelah mendapat terapi Autisme sedini mungkin, seringkali dapat mengikuti Sekolah Umum, menjadi Sarjana dan dapat bekerja memenuhi standar yang dibutuhkan, tetapi pemahaman dari rekan selama bersekolah dan rekan sekerja seringkali dibutuhkan, misalnya tidak menyahut atau tidak memandang mata si pembicara, ketika diajak berbicara. Karakteristik yang menonjol pada seseorang yang mengidap kelainan ini adalah kesulitan membina hubungan sosial, berkomunikasi secara normal maupun memahami emosi serta perasaan orang lain. Autisme merupakan salah satu gangguan perkembangan yang merupakan bagian dari gangguan spektrum autisme atau Autism Spectrum Disorders (ASD) dan juga merupakan salah satu dari lima jenis gangguan dibawah payung Gangguan Perkembangan Pervasif atau Pervasive Development Disorder (PDD). Autisme bukanlah penyakit kejiwaan karena ia merupakan suatu gangguan yang terjadi pada otak sehingga menyebabkan otak tersebut tidak dapat berfungsi selayaknya otak normal dan hal ini termanifestasi pada perilaku penyandang autisme.  Autisme adalah yang terberat di antara PDD.
Gejala-gejala autisme dapat muncul pada anak mulai dari usia tiga puluh bulan sejak kelahiran hingga usia maksimal tiga tahun. Penderita autisme juga dapat mengalami masalah dalam belajar, komunikasi, dan bahasa. Seseorang dikatakan menderita autisme apabila mengalami satu atau lebih dari karakteristik berikut: kesulitan dalam berinteraksi sosial secara kualitatif, kesulitan dalam berkomunikasi secara kualitatif, menunjukkan perilaku yang repetitif, dan mengalami perkembangan yang terlambat atau tidak normal.
Di Amerika Serikat, kelainan autisme empat kali lebih sering ditemukan pada anak lelaki dibandingkan anak perempuan dan lebih sering banyak diderita anak-anak keturunan Eropa Amerika dibandingkan yang lainnya. Di Indonesia, pada tahun 2013 diperkirakan terdapat lebih dari 112.000 anak yang menderita autisme dalam usia 5-19 tahun. Sedangkan prevalensi penyandang autisme di seluruh dunia menurut data UNESCO pada tahun 2011 adalah 6 di antara 1000 orang mengidap autisme.


Gejala
Secara historis, para ahli dan peneliti dalam bidang autisme mengalami kesulitan dalam menentukan seseorang sebagai penyandang autisme atau tidak. Pada awalnya, diagnosa disandarkan pada ada atau tidaknya gejala namun saat ini para ahli setuju bahwa autisme lebih merupakan sebuah kontinuum. Gejala-gejala autisme dapat dilihat apabila seorang anak memiliki kelemahan di tiga domain tertentu, yaitu sosial, komunikasi, dan tingkah laku yang berulang.
Aarons dan Gittents (1992) merekomendasikan adanya suatu pendekatan deskriptif dalam mendiagnosa autisme sehingga menyertakan pengamatan-pengamatan yang menyeluruh di setting-setting sosial anak sendiri. Settingya mungkin di sekolah, di taman-taman bermain atau mungkin di rumah sebagai lingkungan sehari-hari anak dimana hambatan maupun kesulitan mereka tampak jelas di antara teman-teman sebaya mereka yang normal.


Persoalan lain yang memengaruhi keakuratan suatu diagnosa seringkali juga muncul dari adanya fakta bahwa perilaku-perilaku yang bermasalah merupakan atribut dari pola asuh yang kurang tepat. Perilaku-perilaku tersebut mungkin saja merupakan hasil dari dinamika keluarga yang negatif dan bukan sebagai gejala dari adanya gangguan. Adanya interpretasi yang salah dalam memaknai penyebab mengapa anak menunjukkan persoalan-persoalan perilaku mampu menimbulkan perasaan-perasaan negatif para orang tua. Pertanyaan selanjutnya kemudian adalah apa yang dapat dilakukan agar diagnosa semakin akurat dan konsisten sehingga autisme sungguh-sungguh terpisah dengan kondisi-kondisi yang semakin memperburuk? Perlu adanya sebuah model diagnosa yang menyertakan keseluruhan hidup anak dan mengevaluasi hambatan-hambatan dan kesulitan anak sebagaimana juga terhadap kemampuan-kemampuan dan keterampilan-keterampilan anak sendiri. Mungkin tepat bila kemudian disarankan agar para profesional di bidang autisme juga mempertimbangkan keseluruhan area, misalnya: perkembangan awal anak, penampilan anak, mobilitas anak, kontrol dan perhatian anak, fungsi-fungsi sensorisnya, kemampuan bermain, perkembangan konsep-konsep dasar, kemampuan yang bersifat sikuen, kemampuan musikal, dan lain sebagainya yang menjadi keseluruhan diri anak sendiri.

Penyebab
Hingga kini apa yang menyebabkan seseorang dapat menderita autisme belum diketahui secara pasti. Riset-riset yang dilakukan oleh para ahli medis menghasilkan beberapa hipotesa mengenai penyebab autisme. Dua hal yang diyakini sebagai pemicu autisme adalah faktor genetik atau keturunan dan faktor lingkungan seperti pengaruh zat kimiawi ataupun vaksin.
Faktor genetik
Faktor genetik diyakini memiliki peranan yang besar bagi penyandang autisme walaupun tidak diyakini sepenuhnya bahwa autisme hanya dapat disebabkan oleh gen dari keluarga.Riset yang dilakukan terhadap anak autistik menunjukkan bahwa kemungkinan dua anak kembar identik mengalami autisme adalah 60 hingga 95 persen sedangkan kemungkinan untuk dua saudara kandung mengalami autisme hanyalah 2,5 hingga 8,5 persen.Hal ini diinterpretasikan sebagai peranan besar gen sebagai penyebab autisme sebab anak kembar identik memiliki gen yang 100% sama sedangkan saudara kandung hanya memiliki gen yang 50% sama.
Faktor lingkungan
Ada dugaan bahwa autisme disebabkan oleh vaksin MMR yang rutin diberikan kepada anak-anak di usia dimana gejala-gejala autisme mulai terlihat.Kekhawatiran ini disebabkan karena zat kimia bernama thimerosal yang digunakan untuk mengawetkan vaksin tersebut mengandung merkuri. Unsur merkuri inilah yang selama ini dianggap berpotensi menyebabkan autisme pada anak. Namun, tidak ada bukti kuat yang mendukung bahwa autisme disebabkan oleh pemberian vaksin. Penggunaan thimerosal dalam pengawetan vaksin telah diberhentikan namun angka autisme pada anak semakin tinggi.

Read More

Manfaat Minum Susu dicampur Madu bagi Kesehatan Tubuh

Susu dicampurkan dengan madu, maka nilai tambahserat  manfaatnya akan sangat banyak.. Lebah madu mengumpulkan nektar bunga yang kemudian diolah pada tubuhnya dan disimpan pada sarang. Setelah penuh, tempat penyimpanan akan ditutup dan terjadi fermentasi. Madu sangat banyak diminati karena rasanya yang manis dan khasiatnya dalam berbagai bidang bak untuk kesehatan maupun kecantikan. madu mengandung banyak khasiat yang tidak kalah dengan susu. Sehingga apabila kedua bahan ini digabungkan akan memberikan manfaat bagi tubuh sebagai berikut : 

1. Melancarkan pencernaan
Susuu memberikan efek relaksan pada sistem pencernaan tubuh dan madu memiliki efek anti bakterial. Perpaduuan kedua bahan ini mampu menstimulasi pertumbuhan probiotik yang akan membunuh bakteri yang masuk sehingga terhindar dari penyakit saluran pencernaan yang biasa dirasakan dengan nyeri pada bagian perut. Anda juga bisa mencampurkannya dengan air hangat untuk memberikan rasa nyaman pada lambung.

2. Memberikan energi tambahan
Susu memiliki kandungan karbohidrat, lemak, protein, asan amino, dan berbagai vitamin di dalamnya yang baik untuk tubuh. Ditambahkan madu yang memiliki kandungan karbohidrat, protein, mineral dan vitamin yang juga besar memberikan energi tambahan bagi tubuuh sehingga Anda bisa beraktivitas lebih keras lagi tampa merasakan lelah atau kekurangan energi.

3. Memperkuat tulang 
Kandungan susu yang kaya akan protein dan kalsium ditambah madu yang memiliki manfaat antibakterial bermanfaat dalam pertumbuhan tulang yang kuat.

4. Mengatasi insomnia atau kesulitan tidur
Jika Anda memiliki masalah gangguan tidur, konsumsilah campuran susu dan madu sebelum Anda berangkat tidur. Susu dan madu memberikan efek relaksan dan menenangkan bagi tubuh Anda sehingga memicu rasa nyaman dan kantuk. Anda akan bisa tertidur lebih cepat.

5. Mengatasi pilek dan batuk
Madu memiliki kandungan anti bakterial yang bisa membantu membunuh virus atau bakteri yang masuk ke tubuh dan menyebabkan pilek dan batuk. Susu memberikan pertahanan tubuh tambahan agar sistem imun tubuh tidak melemah dan memperkuat pertahanan diri terhadap infeksi bakteri lanjutan.

6. Sebagai anti bakteri
Madu bersifat anti bakterial dan susu bersifat probiotik. Kedua unggulan manfaat dari masing masing bahan ini saling mendukung satu sama lain untuk memberikan kekebalan tubuh yang lebih tinggi lagi pada tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit.

7. Meningkatkan Kesuburan
Campuran susu dan madu baik untuk kesuburan karena kandungan asam amino dan mineralnya yang tinggi. kedua kandungan tersebut dapat merangsang ovarium dan memelihara sistem reproduksi.

8. Menurunkan berat badan
Kandungan karbohidran, protein, vitamin, mineral dan lainnya yang besar dari kedua bahan ini dapat digunakan sebagai varian menu diet Anda untuk menurunkan berat badan namun tetap memberikan energi yang cukup untuk beraktivitas.

Read More

OBAT ANTIDIA

Antidia adalah obat yang digunakan untuk mengobati diare akut. Antidia termasuk obat golongan agonis opioid reseptor yang mekanisme kerjanya mengurangi aktivitas pleksus myenteric usus besar sehingga memperlambat ritme kontraksi usus. Berikut ini adalah informasi lengkap antidia yang disertai tautan merk-merk obat lain dengan nama generik yang sama.


PABRIK : Bernofarm

GOLONGAN
 Harus dengan resep dokter

KEMASAN
 antidia dipasarkan dengan kemasan sebagai berikut :
Dos 10 x 10 tablet 2 mg

KANDUNGAN
Tiap kemasan antidia mengandung zat aktif (nama generik) sebagai berikut :
Loperamide HCl setara loperamide 2 mg / tablet
SEKILAS TENTANG ZAT AKTIF (NAMA GENERIK)
 Loperamide adalah obat yang digunakan sebagai obat diare akut. Pengobatan ini hanya bersifat simptomatik sebagai pengobatan tambahan pada terapi rehidrasi. Loperamide merupakan agonis opioid reseptor yang mekanisme kerjanya mirip dengan morfin yaitu mengurangi aktivitas pleksus myenteric usus besar sehingga memperlambat ritme kontraksi usus. hal ini menyebabkan zat-zat tinggal lebih lama dalam usus, menyediakan waktu lebih banyak untuk menyerap air keluar dari kotoran sehingga kotoran menjadi lebih padat.


INDIKASI
 Kegunaan antidia (loperamide) adalah untuk pengobatan beberapa jenis diare seperti diare akut nonspesifik, diare ringan, sindrom iritasi usus, diare kronis akibat reseksi usus, dan diare kronis sekunder untuk penyakit radang usus.
Obat ini juga digunakan untuk mengurangi jumlah tinja pada orang yang memiliki ileostomy (re-routing usus melalui lubang bedah di perut).

KONTRA INDIKASI
 Jangan digunakan jika anda mempunyai riwayat alergi terhadap obat ini.
Tidak boleh digunakan sebagai terapi utama pada pasien dengan disentri akut ditandai dengan darah dalam tinja dan demam tinggi, ulcerative colitis akut, enterocolitis bakteri yang disebabkan oleh organisme yang dapat menembus dinding usus termasuk Salmonella, Shigella, dan Campylobacter, dan pada pasien dengan kolitis pseudomembran yang terkait dengan penggunaan antibiotik spektrum luas.
Tidak digunakan untuk pengobatan infeksi C. difficile, karena meningkatkan resiko retensi racun dan pengendapan megakolon toksik.
Jangan digunakan pada kondisi di mana penghambatan peristaltik harus dihindari atau terjadi kejang perut.
Dikontraindikasikan pada anak-anak di bawah 3 tahun, sakit sistemik, kekurangan gizi, dan dehidrasi.

EFEK SAMPING
 Secara umum obat ini bisa ditoleransi dengan baik. Berikut adalah beberapa efek samping antidia (loperamide) yang mungkin terjadi :
Efek samping yang umum termasuk sembelit, kram perut, pusing, kantuk, mual, muntah, dan mulut kering.
Efek samping yang jarang tetapi lebih serius meliputi : megakolon toksik, ileus paralitik, angioedema, anafilaksis / reaksi alergi, nekrolisis epidermal toksik, sindrom Stevens-Johnson, eritema multiforme, dan retensi urin.

PERHATIAN
 hal-hal yang perlu diperhatikan pasien jika menggunakan antidia (loperamide) adalah sebagai berikut :
Minum banyak cairan selama menggunakan obat ini.
Dapatkan bantuan medis jika anda mengalami tanda-tanda reaksi alergi seperti : gatal-gatal, kesulitan bernapas, pembengkakan wajah, bibir, lidah, atau tenggorokan.
Kadang dibutuhkan waktu 48 jam sebelum diare berkurang. Tetap gunakan obat ini seperti yang dianjurkan. Hubungi dokter jika diare tidak hilang setelah 10 hari.
Antidia (loperamide) dapat menimbulkan kelelahan, mengantuk, atau pusing. Jangan mengemudi atau menyalakan mesin selama menggunakan obat ini.
Hati-hati menggunakan obat ini pada pasien yang menderita gangguan hati.
Antidia (loperamide) ikut keluar bersama air susu ibu (ASI), tidak dianjurkan digunakan oleh ibu menyusui.



Read More

Dampak Sering Begadang Dan Bangun Terlalu Siang

Tugas banyak yang menumpuk karena tuntutan pekerjaan  membuat kita lupa akan kesehatan dengan tidur terlalu larut malam sehingga bangun siang di keesokan harinya tapi tahukah anda bahwa begadang sangat tidak baik bagi kesehatan . di bawah ini adalah dampak terlalu sering begadang :

Konsentrasi Berkurang
Tidur malam yang dilakukan dengan baik dan tepat waktu, memiliki manfaat penting dalam mengoptimalkan memori dalam pikiran, yang membantu dalam berkonsentrasi.
Sehingga sering tidur larut malam (yang berimbas pada kurang tidur ataupun bangun kesiangan) berakibat pada penurunan drastis tingkat konsentrasi, penurunan keampuan menalar, penurunan kewaspadaan, penurunan kemampuan dalam memecahkan masalah.
Masalah-masalah tersebut akhirnya menjadikan proses belajar menjadi lebih sulitm dan aktivitas secara umum akan terganggu.
Jika seseorang kekurangan tidur maka akan mengalami kesulitan dalam mengingat hal-hal yang sebenarnya sudah sering  alami pada siang hari.
Masalah dapat semakin parah jika melakukan hal-hal buruk, seperti meletakkan HP di bawah bantal saat tidur, lampu tetap menyala saat tidur, dsb.

Jam biologis tubuh terganggu
Jam biologis tubuh bisa dikatakan “tugas otak” dalam mengatur selera makan, jadwal tidur, dan suasana hati (mood) seseorang.
Akibat sering tidur larut malam, mengakibatkan otak kesulitan untuk membagi tugas dalam mengontrol semua hal tersebut, sehingga jam biologis menjadi kacau, yang bisa berfek buruk pada kondisi fisik serta mental.

Insomnia
Sering tidur diatas jam 11 malam, membuat seseorang rentan menderita insomnia, yang terjad dalam jangka sangat lama.Akibat yang dirasakan yaitu tubuh merasa tetap bugar meskipun sudah lewat tengah malam, maka ini adalah hal yang buruk. Yang akhirnya berakibat tubuh menjadi lemas saat bangun di keesokan harinya.

Obesitas
Hormon pengendali nafsu makan bisa bermasalah akibat tidur terlalu malam, selain itu tidur terlambat tentunya akan meningkatkan keinginan untuk ngemil...

...dimana kebiasaan ngemil di malam hari kurang menyehatkan.

Orang yang sering tidur larut malam, bukan hanya nafsu makannya saja yang terangsang, selain itu muncul hasrat berlebihan untuk menyantap berbagai jenis makanan, yang tidak bisa dikontrol, utamanya makanan tinggi lemak atau tinggi kabohidrat.

Hasil sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2004, menemukan bahwa orang-orang yang tidur kurang dari enam jam cenderung menjadi lebih gemuk bahkan obesitas, dibandingkan orang-orang yang tidur cukup (dan tidur tepat waktu).

Menurunkan gairah seksual
Tingkat libido dan gairah seksual pada pria maupun wanita dapat menurun karena jadwal tidur yang tidak baik, atau karena tidur yang terlalu malam...

...karena energi menjadi terkuras dan tensi darah mereka meningkat.

Sebuah penelitian yang dirilis di Journal of Clinical Endocrinology & Metablolism, menemukan hasil  bahwa kaum pria yang menderita masalah pernapasan sehingga tidurnya terganggu (sleep apnea), kadar testosteronnya rendah pada malam hari...

...dimana kadar testosteron memiliki peran dalam mendorong libido seks seseorang.

Para ahli juga banyak yang mengatakan bahwa pria maupun wanita yang sulit tidur memiliki tingkat libido yang sangat rendah, yang cenderung mengurangi gairah seks.

Produktivitas terganggu
Tidur larut malam, mengakibatkan pada siang hari saat berada di tempat kerja, akan cenderung mengantuk, sehingga secara langsung berdampak pada penurunan produktivitas kerja. Mengantuk juga berisiko timbulnya kecelakaan saat perjalanan dari dan ke tempat kerja.

Sistem imun menurun

Saat tidur, sistem kekebalan tubuh memproduksi zat sitoksin, membentuk antibodi dan sel untuk melawan infeksi. Sitoksin dan antibodi berfungsi untuk mencegah radikal bebas, mencegah masuknya bakteri dan virus. Sitoksin juga merupakan zat yang dapat membuat anda tidur dan memberikan waktu bagi sistem kekebalan tubuh untuk lebih kuat, sehingga tubuh tdak mudah jatuh sakit.

Penuaan dini
Kalau diperhatikan, banyak orang mengalami mata panda seusai begadang pada malam hari, dan hal ini sudah banyak kita lihat.Efek tidur terlalu malam juga menyebabkan munculnya garis-garis halus di wajah, serta lingkaran gelap di sekitar mata yang sulit dihilangkan. Tidur yang terlambat atau kurang tidur, mengakibatkan tubuh memproduksi lebih banyak hormon kortisol (hormon yang menyebabkan stress).Tingginya kadar hormon kortisol (berlebihan), dapat berdampak pada kolagen kulit yang merupakan protein kulit untuk menjaga keelastisan dan kehalusan kulit. Saat tidur, tubuh membuang toxin yang seharian masuk ke dalam tubuh, memulihkan stamina dan menjaga kondisi organ kulit.

Merusak sistem syaraf pusat
Sistem syaraf pusat adalah tempat penyimpanan segala informasi. Kondisi sistem syaraf pusat harus dijaga, cara utamanya adalah menerapkan pola tidur yang sehat. Saat tidur, otak akan mengistirahatkan syaraf yang sangat sibuk di siang hari, kemudian membentuk sel-sel baru yang menjadikan tubuh dan pikiran kembali segar di pagi hari. Selain itu, selama tidur tubuh memproduksi makanan yang mengandung protein yang berfungsi memperbaiki sel-sel yang rusak termasuk pada sel otak.
Dengan begitu, tidur yang tidak sehat atau bahkan tidak tidur sama sekali mengakibatkan masaah besar.

Menjadi Pelupa
Jika sering lupa akan sesuatu, memperbaiki pola tidur bisa menjadi solusi terampuh untuk mengatasi maslaah ini. Organ otak melakukan proses alami untuk mengembalikan dan menggabungkan memori-memori yang sudah dialami sebelumnya, dimana proses ini hanya bisa terjadi saat tidur.

Depresi
Banyak penelitian telah menemukan hasil bahwa kurang tidur menjadi penyebab depresi. Bahkan bisa bertimbal balik bahwa susah tidur menjadi salah satu gejala depresi. Pada tahun 2005, penelitin di Amerika menemukan bahwa orang-orang yang didiagnosa mengidap depresi memiliki kecenderungan masalah tidur (pola tidur buruk atau kurang tidur). Pada tahun 2007, sekitar 10 ribu orang yang menderita insomnia terbukti mengalami depresi, mulai dari tingkat depresi ringan hingga depresi berat. Kondisi seperti ini (karena tidur terlalu malam) mengakibatkan depresi, mudah stres, mudah putus asa, mudah marah, sulit berfikir sehat, dan semacamnya.

Berpengaruh pada kesehatan kulit
Orang yang kurang tidur juga bisa menjadi pucat, termasuk kulit terlihat kusam, muncul garis-garis halus pada kulit wajah, dll. Hal ini karena masalah hormon kortisol yang jumlahnya berlebihan. Tingginya kadar hormon kortisol akibat dari tidur yang terlalu larut malam (lebih parah lagi baru tidur menjelang shubuh), sehingga tubuh lebih banyak dalam melepaskan hormon kortisol. Hormon kortisol dalam jumlah berlebihan dapat berdampak buruk, berupa memecahkan kolagen kulit...

...dimana kolagen kulit berfungsi untuk menjaga kehalusan, keelastisan dan kesehatan kulit.

Meningkatkan resiko meninggal secara mendadak
Dampak dari kurang tidur yang paling menakutkan adalah meningkatnya risiko kematian. Peneliti Inggris, menyatakan bahwa pola tidur yang buruk atau kurang tidur meningkatkan risiko kematian dua kali lebih besar akibat penyakit kardiovaskuler. Pada tahun 2007, para peneliti dari Inggris menemukan bahwa para pekerja mengurangi durasi tidur mereka dari tujuh jam menjadi lima jam...
kondisi ini membuat mereka lebih cepat meninggal dunia dengan berbagai sebab dibandingkan mereka yang cukup tidur.

Mengantuk bisa menyebabkan kecelakaan
Tidak hanya kecelakan mobil di jalan raya, tetapi kecelakan secara umum. Terdapat banyak kecelakan fatal yang tercatat dalam sejarah dan menghebohkan dunia, seperti pada tahun 1979 terjadi kecelakaan nuklir di Three Mile Island, kebocoran minyak Exxon Valdez dan kebocoran nuklir di tahu Chernobil pada tahun 1986, dan banyak lainnya. Dalam skala lebih kecil, tubuh yang tidak fit ataupun mengantuk (karena pola tidur yang buruk) dapat memperlambat reaksi terhadap sesuatu, dan problem ini sangat dikhawatirkan saat di jalan raya. Di negara Amerika Serikat terjadi hampir 100 ribu kecelakaan yang diakibatkan oleh kualitas tidur pengendara yang buruk.

Gangguan kesehatan yang serius
Tidur larut malam atau bahkan tidak tidur di malam hari, dapat meningkatkan resiko banyak penyakit berbahaya, yaitu:

  1. Tekanan darah tinggi
  2. Penyakit jantung
  3. Serangan jantung
  4. Gagal jantung
  5. Detak jantung tidak teratur
  6. Stroke
  7. Diabetes

Hal itu karena pola tidur yang baik dansehat, sangat diharapkan untuk bisa melancarkan peredaran darah, memperbaiki sel-sel tubuh dan membantu produksi enzim dan hormon...
...sehingga orang yang memiliki masalah pada kualitais tidurnya akan berisiko terserang gangguan kesehatan. Sebuah penelitian membuktikan bahwa kurang tidur mampu meningkatkan risiko kardiovaskular. Artinya, jangan tidur di atas jam 11 malam, sangat disarankan untuk tidur di awal waktu yaitu jam 8-9 malam.

Siklus tubuh yang penting diketahui

–Malam hari, jam 21.00 – 23.00:
Waktu untuk pembuangan zat-zat / beracun (de-toxin) di bagian sistem antibodi (kelenjar getah bening). Pada waktu ini usahakan dilalui dengan suasana tenang, hindari aktivitas berat, bak itu yang memberatkan fisik maupun yang memberatkan pikiran.

–Malam hari, jam 23.00 – dini hari jam 01.00 :
Waktu proses de-toxin di bagian hati, pada waktu ini maka tubuh seharusnya sudah dalam kondisi tidur pulas.

–Dini hari, jam 01.00 – 03.00 :
Waktu ketika Proses de-toxin di bagian empedu.

–Dini hari, jam 03.00 – 05.00 :
Waktu ketika De-toxin di bagian paru-paru. Sehingga bisa terjadi batuk yang hebat bagi penderita batuk pada masa ini, hal itu karena proses pembersihan (de-toxin) sudah mencapai saluran pernafasan.

–Pagi, jam 05.00 – 07.00 :
Waktu ketika De-toxin di bagian usus besar, harus buang air di kamar kecil. Sehingga pada waktu ini seharusnya sudah bangun tidur, dan tubuh sudah dalam kondisi fit.

–Pagi jam 07.00 – 09.00 :
Waktu yang sangat baik untuk penyerapan gizi makanan bagi usus kecil, sehingga usahakan makan pagi (sarapan) yaitu jam 07.00. Bagi orang yang sakit, sebaiknya makan lebih pagi yaitu jam 06:00.

Tidur larut malam lalu baru bangun di waktu siang, mengakibatkan hal buruk yaitu kacaunya proses pembuangan zat-zat racun dan sampah dari dalam tubuh.

Selain itu, waktu dari tengah malam hingga pukul 04.00 dini adalah waktu bagi sumsum tulang belakang untuk memproduksi darah.
Read More

Kegunaan Obat Paracetamol

Paracetamol adalah obat yang digunakan sebagai analgetic (pereda nyeri) dan antipiretik (penurun panas/demam) yang bisa diperoleh tanpa resep dokter. Paracetamol juga dikenal dengan nama acetaminophen. Meskipun paracetamol memiliki efek anti inflamasi, obat ini tidak dimasukkan sebagai obat NSAID, karena efek anti inflamasinya dianggap tidak signifikan.

Cara kerja obat ini yang diketahui sekarang adalah dengan cara menghambat kerja enzim cyclooxygenase (COX). Enzim COX berperan pada pembentukan prostaglandin yaitu senyawa penyebab nyeri. Dengan dihambatnya kerja enzim ini, maka jumlah prostaglandin pada sistem saraf pusat menjadi berkurang sehingga respon tubuh terhadap nyeri berkurang. Paracetamol menurunkan suhu tubuh dengan cara menurunkan hipotalamus set-point di pusat pengendali suhu tubuh di otak.
GOLONGAN
Bisa diperoleh tanpa resep dokter di apotek atau toko obat berijin resmi.
KEMASAN
Obat ini dipasarkan dengan kemasan sebagai berikut :
tablet 100 mg, 120 mg, 250 mg, 500 mg, dan 650 mg
Tersedia juga sediaan-sediaan berikut :
Paracetamol syrup 120 mg/5 ml syrup, 160 mg/5ml syrup, dan 250 mg/5 ml syrup
Paracetamol drops 100 mg/ml oral drops
Paracetamol infusion 10 mg/ml
Paracetamol Suppository 125 mg dan 250 mg


INDIKASI PARACETAMOL
Kegunaan paracetamol adalah sebagai berikut :
Paracetamol digunakan untuk menurunkan demam pada segala usia. Namun obat ini sebaiknya digunakan bila suhu tubuh sudah benar-benar tinggi dan membutuhkan terapi obat penurun panas. Rekomendasi WHO : penggunaan obat penurun panas, bila suhu tubuh lebih besar dari 38.5 °C (101,3 °F). (Baca : Obat Demam Anak : Pilih Paracetamol, Ibuprofen Atau Aspirin?)
Digunakan secara luas untuk meredakan sakit kepala, sakit gigi dan nyeri ringan lainnya. Pada nyeri yang lebih berat seperti nyeri pasca operasi obat ini biasanya dikombinasikan dengan NSAID atau analgetic opioid.
Kombinasi paracetamol dengan kafein adalah obat lini pertama pada pengobatan migrain.
Paracetamol bisa dipilih untuk meredakan nyeri pada arthritis ringan, dengan efek yang sebanding dengan aspirin tetapi efek samping yang lebih ringan.
Obat ini adalah komponen utama pada obat flu dan pilek yang beredar luas di pasaran.

KONTRA INDIKASI
jangan digunakan untuk pasien yang memiliki riwayat hipersensitif.

EFEK SAMPING PARACETAMOL
Secara umum obat ini bisa ditoleransi dengan baik oleh sebagian besar orang, selama diberikan pada dosis yang dianjurkan. Berikut adalah beberapa efek samping paracetamol yang mungkin terjadi :
Paracetamol bisa menyebabkan kerusakan hati terutama jika penggunaanya melebihi dosis yang dianjurkan. Potensi efek samping ini meningkat pada orang-orang yang mengkonsumsi alkohol.
Efek samping ringan pada saluran pencernaan misalnya mual dan muntah. Pada penggunaan dosis yang lebih tinggi, paracetamol diketahui meningkatkan resiko terjadinya perdarahan lambung.
Efek samping pada ginjal relatif jarang. Namun pada penggunaan jangka panjang, obat ini dapat meningkatkan resiko kerusakan ginjal., termasuk gagal ginjal akut.
Efek samping pada kulit kejadiannya jarang. Pada tahun 2013, FDA (US Food and Drug Administration) memperingatkan kemungkinan terjadinya efek pada kulit seperti sindrom stevens-johnson dan nekrolisis epidermal toksik akibat pemakaian paracetamol, meski hal ini sangat jarang namun bisa fatal jika terjadi.
Beberapa ahli menyarankan untuk menghindari penggunaan obat ini pada penderita asma terutama anak-anak, karena ada kemungkinan terjadinya peningkatan resiko asma ataupun memperburuk penyakit asma yang telah diderita sebelumnya.
Reaksi hipersensitivitas akibat pemakaian obat ini sangat jarang, namun jika terjadi pertolongan medis harus segera diberikan karena bisa menyebabkan syok anafilaksis yang berakibat fatal
Beberapa ahli mengaitkan penggunaan paracetamol oleh ibu hamil, dengan resiko terjadinya asma pada anak-anak dan peningkatan ADHD. Namun obat ini tetap dianjurkan sebagai obat pilihan pertama untuk nyeri dan demam selama kehamilan, meski harus memperhatikan resikonya.

PERHATIAN
Hal-hal yang perlu diperhatikan pasien selama menggunakan obat ini adalah sebagai berikut :
Pemakaian obat ini harus dihentikan jika tanda-tanda awal reaksi alergi seperti ruam, gatal, sakit tenggorokan, demam, arthralgia, pucat, atau tanda-tanda lainnya muncul, karena jika terjadi bisa berakibat fatal.
Obat ini harus digunakan secara hati-hati pada pasien yang mempunyai penyakit asma.
Paracetamol diketahui ikut keluar bersama air susu ibu (ASI) meskipun dalam jumlah yang kecil. Obat ini adalah pilihan pertama sebagai pereda nyeri dan penurun panas bagi ibu menyusui, namun jika anda ragu berkonsultasilah dengan dokter jika anda ingin menggunakan paracetamol saat menyusui.
Meskipun efeknya terhadap perdarahan lambung relatif lebih kecil daripada obat-obat golongan NSAID, ada baiknya obat ini dikonsumsi setelah makan.
Jika anda mengkonsumsi alkohol, potensi terjadinya kerusakan hati sangat tinggi terutama pada pemakaian jangka panjang dan dosis yang lebih tinggi.
Hati-hati menggunakan obat ini pada pasien dengan gangguan fungsi hati dan ginjal.

PENGGUNAAN PARACETAMOL OLEH WANITA HAMIL
FDA (badan pengawas obat dan makanan amerika serikat) mengkategorikan paracetamol kedalam kategori C dengan penjelasan sebagai berikut :
Penelitian pada reproduksi hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin dan tidak ada studi yang memadai dan terkendali dengan baik pada manusia, namun jika potensi keuntungan dapat dijamin, penggunaan obat pada ibu hamil dapat dilakukan meskipun potensi resiko sangat besar.
Penelitian pada hewan telah ditemukan efek buruk obat ini terhadap janin. Hal ini harus menjadi perhatian jika ingin menggunakan obat ini untuk wanita hamil. Karena penelitian klinis pada manusia belum dilakukan sebaiknya penggunaan obat ini oleh ibu hamil hanya jika sangat dibutuhkan dan manfaatnya dapat dipastikan lebih besar dari resiko yang mungkin terjadi.

INTERAKSI OBAT
Berikut adalah interaksi dengan obat-obat lain jika digunakan secara bersamaan :
Metoclopramide : meningkatkan efek analgetic paracetamol.
Carbamazepine, fenobarbital dan fenitoin : meningkatkan potensi kerusakan hati.
Kolestiramin dan lixisenatide : mengurangi efek farmakologis paracetamol.
Antikoagulan warfarin : paracetamol meningkatkan efek koagulansi obat ini sehingga meningkatkan potensi resiko terjadinya perdarahan.

DOSIS PARACETAMOL
Masing-masing sediaan paracetamol diberikan dengan dosis berikut :
TABLET 500 MG :
Dewasa atau anak > 12 tahun : 3 – 4 x sehari 1 tablet.
Anak 5 – 12 tahun : 3 – 4 x sehari ½ tablet.
SYRUP 120 MG/5 ML :
Anak < 1 tahun : 3-4 x sehari 2.5 ml sirup.
Anak 1-3 tahun : 3-4 x sehari 2.5 ml sirup.
Anak 3-6 tahun : 3-4 x sehari 5 ml sirup.
Anak 6-12 tahun : 3-4 x sehari 5-10 ml sirup.
Di atas 12 tahun : 3-4 x sehari 15-20 ml sirup.

SYRUP 160 MG/5 ML :
Anak 3 tahun : 3-4 x sehari 5 ml sirup.
Anak 4-5 tahun : 3-4 x sehari 7.5 ml sirup.
Anak 6 tahun : 3-4 x sehari 10 ml sirup.

SYRUP 250 MG/5 ML :
Anak 6-12 tahun : 3-4 x sehari 5 ml sirup.
Anak di atas 12 tahun : 3-4 x sehari 10 ml sirup.
DROPS :
Anak < 1 tahun : 3-4 x sehari 0.6 ml drops.
Anak 1-2 tahun : 3-4 x sehari 0.6-1.2 ml drops.
Anak 3-6 tahun : 3-4 x sehari 1.2 ml drops.
Anak 6-12 tahun : 3-4 x sehari 2.4 ml drops.

CHEWABLE TABLET (120MG/TABLET) :
dosis anak usia 6-12 tahun : 3-4 x sehari 2-4 tablet.
dosis anak usia 2-5 tahun : 3-4 x sehari 1-2 tablet.

RECTAL ATAU SUPPOSITORY :
dosis dewasa : 3-4 x sehari 0.5-1 gram, maksimal 4 gram/hari.
dosis anak usia 7-12 tahun : 3-4 x sehari 250 mg, maksimal 1 gram/hari
dosis anak usia 1-6 tahun : 3-4 x sehari 125 mg, maksimal 750 mg/hari
dosis anak usia kurang dari 1 tahun : 3-4 x sehari 60 mg.

INFUSION :
Dosis dewasa dan anak dengan berat badan lebih dari 50 kg : 1 gram diberikan secara infus intravena selama 15 menit. Obat diberikan hingga 4 x sehari. Dosis maksimal 4 gram.
Dosis dewasa dan anak dengan berat badan 30-50 kg : 15 mg/kg BB diberikan secara infus intravena selama 15 menit. Obat diberikan hingga 4 x sehari. Dosis maksimal 60 mg/kg BB/hari.
Obat diberikan dengan interval waktu minimal 4 jam.
Catatan :
Bila perlu obat diberikan setiap 4 jam atau menurut petunjuk dokter.
Pemberian tidak lebih dari 5 x sehari.

DOSIS LAZIM PARACETAMOL
Dosis lazim dewasa untuk penurun panas dan atau meredakan nyeri
Injeksi intavena : 1000 mg setiap 6 jam atau 650 mg setiap 4 jam (dosis maksimum 4000 mg/hari, 1000 mg/ 1 x pemberian)
Oral atau rectal (melalui dubur) : 325-650 mg setiap 4-6 jam.
Dosis lazim bayi dan anak < 12 tahun untuk penurun panas dan meredakan nyeri
Oral : 10-15 mg / kg BB / dosis, diberikan setiap 4-6 jam sesuai kebutuhan.
Melalui dubur : 10-20 mg / kg BB / dosis, diberikan setiap 4-6 jam sesuai kebutuhan.
Injeksi intavena untuk anak usia < 2 tahun : 7.5-15 mg / kg BB/ dosis diberikan setiap 6 jam. Dosis maksimum : 60 mg / kg BB / hari.
Injeksi intravena untuk anak usia 2-12 tahun : 15 mg / kg Bb setiap 6 jam. Dosis maksimum : 75 mg / kg BB / hari (tidak melebihi 3750 mg / hari).
Dosis lazim anak > 12 tahun untuk penurun panas dan meredakan nyeri
Oral atau melalui dubur : 325-650 mg setiap 4-6 jam. Dosis maksimum : 4000 mg / hari.
Injeksi intravena untuk anak dengan berat badan < 50 kg : 15 mg / kg BB setiap 6 jam. Dosis maksimum : 750 mg/sekali pemberian atau 3750 mg/hari.
Injeksi intravena untuk anak dengan berat badan ≥ 50 kg : 650 mg setiap 4 jam. Dosis maksimum 1000 mg/sekali pemberian atau 4000 mg/hari.

Read More

Paranoid Termasuk Dalam Penyakit Gangguan Kejiwaan

Pengertian Tentang Paranoid 
Paranoid   adalah gangguan mental yang diderita seseorang yang meyakini bahwa orang lain ingin membahayakan dirinya. Dikatakan sebagai bentuk gangguan bila perilaku tersebut sifatnya irasional, menetap, mengganggu, dan membuat stres. Akan tetapi, perilaku ini tidak disebut paranoid bila kemunculan perilaku tersebut disebabkan oleh skizofrenia, gangguan bipolar, atau gangguan psikotik lainnya (faktor neurologi), atau sebab-sebab yang diakibatkan oleh kondisi medis.

Kepribadian merupakan kata yang menunjukkan pola berperilaku yang menetap pada diri seseorang dan juga cara diri seseorang tersebut dalam merasakan sesuatu. kepribadian secara mencolok membedakan diri seseorang dengan orang lain, dikatakan bukan sebagai sesuatu yang bersifat patologis jika terkadang suatu model kepribadian tertentu menciptakan suatu masalah interperseonal dengan orang lain, hal tersebut hanyalah sebuah benturan kecil dari perbedaan tersebut. Lain halnya dengan gangguan Kepribadian yang dimana merupakan pola kronis dari perasaan dan tingkahlaku yang mana secara mencolok menyimpang dari kebiasaan dan harapan yang berlaku dalam kehidupannya entah norma secara kelompok atau pribadi. Mereka yang mengalami gangguan kepribadian cenderung akan berperilaku kaku, tidak fleksibel dan maladaptif, serta mengarahkan penderita pada hilangnya fungsi mental seperti terjadinya perasaan kalut dan kesedihan yang bersifat merusak di dalam diri penderita.


Definisi Gangguan Kepribadian Paranoid
Terdapat banyak jenis gangguan kepribadian yang dapat menyerang mental seseorang, salah satunya adalah gangguan kepribadian paranoid, yang mana berbentuk kesalahan dalam mengartikan perilaku orang lain sebagai suatu hal yang bertujuan menyerang atau merendahkan dirinya. Gangguan biasa muncul pada masa dewasa awal yang mana merupakan manifestasi dari rasa tidak percaya dan kecurigaan yang tidak tepat terhadap orang lain sehingga menghasilkan kesalahpahaman atas tindakan orang lain sebagai sesuatu yang akan merugikan dirinya.

Para penderita gangguan kepribadian paranoid cenderung tidak memiliki kemampuan untuk menyatakan perasaan negatif yang mereka miliki terhadap orang lain, selain itu mereka pada umumnya juga tidak kehilangan hubungan dengan dunia nyata, dengan kata lain berada dalam kesadaran saat mengalami kecurigaan yang mereka alami walau secara berlebihan. Penderita akan merasa sangat tidak nyaman untuk berada bersama orang lain, walaupun di dalam lingkungan tersebut merupakan lingkungan yang hangat dan ramah. Dimana dan bersama siapa saja mereka akan memiliki perasaan ketakutan akan dikhianati dan dimanfaatkan oleh orang lain.

Gejala
Beberapa gejala yang ditunjukan dalam gangguan kepribadian paranoid antara lain adalah:

  1. Kecurigaan yang sangat berlebihan.
  2. Meyakini akan adanya motif-motif tersembunyi dari orang lain.
  3. Merasa akan dimanfaatkan atau dikhianati oleh orang lain.
  4. Ketidakmampuan dalam melakukan kerjasama dengan orang lain.
  5. Isolasi sosial.
  6. Gambaran yang buruk mengenai diri sendiri.
  7. Sikap tidak terpengaruh.
  8. Rasa permusuhan.
  9. Secara terus menerus menanggung dendam yaitu dengan tidak memaafkan kerugian, cedera atau kelalaian.
  10. Merasakan serangan terhadap karakter atau reputasinya yang tidak tampak bagi orang lain dan dengan cepat bereaksi secara marah dan balas menyerang.
  11. Enggan untuk menceritakan rahasia orang lain karena rasa takut yang tidak perlu bahwa informasi akan digunakan secara jahat untuk melawan dirinya.
  12. Kurang memiliki rasa humor.
Mereka yang memiliki gangguan ini menunjukan kebutuhan yang tinggi terhadap mencukupi dirinya, terkesan kaku dan bahkan memberikan tuduhan kepada orang lain. Dikarenakan perilaku menghindar mereka terhadap kedekatan dengan orang lain menjadikan mereka terlihat sangat penuh perhitungan dalam bertindak dan juga berkesan dingin. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa kebanyakan gangguan ini ditemukan pada pria dibandingkan pada perempuan.

Penyebab
Secara spesifik penyebab dari munculnya gangguan ini masih belum diketahui, namun seringkali dalam suatu kasus muncul pada individu yang memiliki anggota keluarga dengan gangguan skizofrenia, dengan kata lain faktor genetik masih mempengaruhi. Gangguan kepribadian paranoid juga dapat disebabkan oleh pengalaman masa kecil yang buruk ditambah dengan keadaan lingkungan yang dirasa mengancam. Pola asuh dari orang tua yang cenderung tidak menumbuhkan rasa percaya antara anak dengan orang lain juga dapat menjadi penyebab dari berkembangnya gangguan ini.


Read More